Tuesday, November 12, 2019

POLITIK DALAM NEGERI - PKB Bakal Usung Mantan Menaker Hanif Dhakiri Maju Pilwalkot Surabaya?

Poltik Dalam Negeri, Jakarta - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mempersiapkan kader terbaiknya untuk ikut kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Surabaya. Nama mantan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Hanif Dhakiri pun disebut-sebut sebagai salah satu tokoh yang potensial untuk bertarung di Kota Pahlawan ini.
Wakil Ketua DPW PKB Jatim, Anik Maslachah mengatakan, Hanif merupakan salah satu kader dari PKB yang dianggap memenuhi syarat untuk maju sebagai calon Wali Kota dari PKB untuk Surabaya mendatang. Hal ini dikarenakan Hanif dianggap sudah teruji saat menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja.

BACA JUGA :
PT RIFAN FINANCINDO - Komoditas Emas Akan Jadi Primadona 
RIFAN FINANCINDO - Investasi Emas Masih Primadona di Tahun Politik
PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas masih akan Menjadi Komoditas Paling Menarik untuk Investasi Berjangka Tahun ini 
PT RFB - Berikan Gambaran Investasi di Tahun 2019, RFB Gelar Investment Outlook
    "Beliau kader potensial mantan menteri tenaga kerja, kapasitas beliau kalau wali kota begitu sangat memenuhi persyaratan," kata Anik, ditemui di PWNU Jatim, Selasa (12/11/2019).
    Anik menambahkan, meski Hanif Dhakiri dianggap sebagai kader yang cukup potensial, namun bukan berarti ia satu-satunya kader dari PKB yang berpeluang dapat diajukan sebagai calon Wali Kota Surabaya. Dia mengklaim jika PKB memilik banyak kader potensial yang cukup melimpah.
    Namun, ia tak menyebutkan nama lain selain Hanif Dhakiri. Ia beralasan, jika PKB nantinya masih akan melakukan pembahasan lebih lanjut.
    "Banyak kader di PKB yang potensial, salah satunya ya pak Hanif, tapi ya (Hanif) bukan satu-satunya. Karena waktunya juga masih lama, kita juga mencari terus kader yang terbaik," tukasnya.

    Tunggu Hasil Survei Internal

    Dia menambahkan, pembahasan internal pencarian kader terbaik dari PKB tetap akan memperhatikan soal survei serta faktor tingkat elektabilitas calon. Sehingga, nantinya akan didapatkan kader yang benar-benar dapat berkompetisi dalam pemilihan Wali Kota Surabaya 2020 mendatang.
    "Mana yang terbaik, hasil survei, elektabilitasnya mana yang tertinggi kapasitasnya, mana yang paling mumpuni, itu yang akan diusung nanti. Yang pasti PKB tidak kekurangan stok. Banyak kader kita yang potensial," pungkasnya.

    Sumber : Liputan 6

    No comments:

    Post a Comment